PALEMBANG.SUMSEL.TODAY
Innalilahi Wa Inna Ilaihi Raji’un, Telah berpulang ke Rahmatullah salah satu Tokoh masyarakat Sumsel yaitu Ahmad Rivai atau yang lebih dikenal dengan nama lain Kuyung Kritis’Almarhum tutup usia pada hari kamis tanggal 02/08/2023 kisaran pukul 07.40 WIB.


Almarhum Kuyung Kritis meninggal dunia pada usia ke75 tahun, dan menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Katolik (RSK) Charitas Hospital Palembang.
Innalillahi wainnailaihi rojiuun.
Telah meninggal dunia pagi ini jam 7.40 wib A.Rivai ( Kuyung Kritis )Rumah Duka di Demang Lebar Daun samping RS.Khodijah,Mohon doanya semoga almarhum Husnul Khotimah dan diampuni segala dosa2 nya, ditempatkan sebaik2nya disisi Allah swt. Aamiin.


“Almarhum semasa hidup nya dikenal sebagai salah satu Tokoh masyarakat, dan juga pengusaha yang cukup ternama di Sumsel , beliau berasal dari Kabupaten Musi Banyuasin Sumatera Selatan, dan akrab dengan sapaan Kuyung Kritis.
Dalam pantauan awak media Palembang.Sumsel.Today di rumah duka almarhum Kuyung Kritis di Jalan Demang Lebar Daun No 67, Kelurahan Lorok Pakjo, Kecamatan Ilir Barat I Palembang,
Dalam pantauan Awak Media Turut Hadir Guberbur Provinsi Sumsel,H. Herman Deru,Ketua DPRD Provinsi Sumsel,dan Hj.R.A.Anita Noeringhati.SH.MH , dan Para pejabat2 lainya baik dari Provinsi maupun kota Palembang,
Dan juga saat ini rumah duka sudah mulai ramai didatangi Para Keluarga, kerabat, maupun Keluarganya sesama pengusaha,
” Almarhum akan di kebumikan Ba’da Ashar di TPU Kebun Bunga Kota Palembang,
Saat ini masih terpantau kondisi lalu lintas Jl. Demang Lebar Daun begitu cukup padat sehubungan dengan rumah duka berada persis di pinggir Jl. Demang lebar daun Sebelah Rs. Siti Khadijah, dan juga para kerabat serta kolega Almarhum terus berdatangan ke rumah duka untuk menyampaikan belasungkawa nya,(Tanto)






